Yuk Intip Kegiatan PMR Selama Setahun Ini

Palang merah remaja atau PMR merupakan salah satu ekstrakulikuler di SMPN 1 Pasirian dengan tipe organisasi kemanusiaan, membuat kegiatan-kegiatan di PMR sendiri tak lepas dari bidang tersebut, seperti: 

  1. Bidang kesehatan
  2. Mempromosikan prinsip-prinsip dasar gerakan kepalangmerahan
  3. Mengembangkan kapasitas organisasi PMI atau PMR

Pada masa pandemi ini tak membuat PMR SMPN 1 Pasirian kehilangan semangat untuk tetap mengajarkan materi-materi kepalangmerahan, dengan itu PMR SMPN 1 Pasirian melakukan gebrakan terhadap kegiatan ekstrakurikuler yang diadakan secara online atau jarak jauh di setiap minggunya dengan memanfaatkan aplikasi sosial media yang mudah digunakan, seperti WhatsApp, Instagram, dan Telegram. Materi yang disampaikan pada setiap pembelajaran dikemas dengan menarik dan didesain untuk mudah dipahami. 

Media pembelajaran yang digunakan antara lain video animasi dan power point, didukung juga dengan hiasan dan tema-tema yang menarik. Hal ini diharapkannya pembelajaran secara jarak jauh akan tetap berjalan secara optimal. Materi-materi yang disampaikan pada setiap minggunya meliputi: 

  1. Gerakan Kepalangmerahan
  2. Kepemimpinan
  3. Pertolongan Pertama 
  4. Sanitasi Kesehatan
  5. Kesehatan Remaja
  6. Kesiapsiagaan Bencana
  7. Donor darah

Dengan itu pemberian materi sendiri dilakukan setiap hari Rabu, jam 14:00-15:30 WIB. Menggunakan media sosial WhatsApp dan juga Instagram. Dengan rincian kegiatan sebagai berikut: 

  1. Salam pembukaan serta presensi kehadiran
  2. Mendengarkan dan menyanyikan mars PMI
  3. Pemberian materi pembelajaran
  4. Penutupan 

Jika materi yang akan disampaikan berbentuk video animasi, nantinya video tersebut akan diupload di Instagram resmi PMR SMPN 1 Pasirian. 

Ada juga program bernama Did You Know. Diadakannya program ini dengan tujuan untuk edukasi kepada seluruh siswa-siswi SMPN 1 Pasirian melalui grup telegram resmi SMPN 1 Pasirian, yang diposting di setiap minggunya. Dibagikan dalam bentuk poster dengan hiasan-hiasan menarik. Materi-materi yang dibawakan tidak jauh-jauh dari kesehatan dan materi yang dipelajari selama pembelajaran ekstrakurikuler secara jarak jauh.

Membagikan informasi kepada anggota di sekolah memang sangatlah penting. Namun akan lebih baik jika orang lain (secara umum) juga mendapatkan wawasan baru.  Maka dari itulah anggota PMR SMPN 1 Pasirian membagikan beberapa postingan di akun Instagram resmi PMR SMPN 1 Pasirian dengan target tujuan edukasi adalah khalayak umum.

Hal ini semua mewujudkan satu harapan besar pada keberlangsungan ekstrakurikuler ini agar dapat menampung kreativitas dan minat seluruh anggota di segala kondisi. Pandemi ini tak membuat kita lengah dan menghalangi PMR SMPN 1 Pasirian untuk selalu berkembang. Jangan terlena oleh pandemi ini sebab masa depan organisasi dan bangsa ditentukan dari diri kita sendiri. Sekian penjabaran singkat mengenai kegiatan ekstrakurikuler PMR selama satu tahun ini meski pandemi masih membatasi kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler ini namun diharapkannya semua akan tetap berjalan secara optimal. 

Nyalanesia bekerja sama dengan ribuan guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun jembatan literasi agar setiap anak punya kesempatan untuk mewujudkan mimpi.

Pendidikan adalah alat untuk melawan kemiskinan dan penindasan. Ia juga jembatan lapang untuk menuju rahmat Tuhan dan kebahagiaan.

Mendidik adalah memimpin,
berkarya adalah bernyawa.

Nyalanesia bekerja sama dengan ribuan guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun jembatan literasi agar setiap anak punya kesempatan untuk mewujudkan mimpi.

Pendidikan adalah alat untuk melawan kemiskinan dan penindasan. Ia juga jembatan lapang untuk menuju rahmat Tuhan dan kebahagiaan.

Mendidik adalah memimpin,
berkarya adalah bernyawa.

Artikel Terkait

LDK hari terakhir pengurus OSIS masa bakti 2022/2023

Menuju sebuah puncak perjuangan adalah hal yang menggembirakan bagi setiap orang, begitu juga yang dialami oleh para calon pengurus OSIS masa bakti 2022/2023. Tanggal 14 Januari adalah hari terakhir pelaksanaan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK). Kegiatan ini dilaksanakan setelah seluruh siswa melakukan sabtu sehat (senam). Kegiatan pertama pada LDK hari terakhir dimulai dengan melakukan latihan apel

Baca selengkapnya...
IMG_20230622_165843

BERSIH DAN SEHAT

Haii SMEPPASSA Bagaimana nih kabarnya? Semoga sehat selalu yah  Kamis, 22 Juni 2023 smeppassa jawara melakukan kegiatan yang sehat dan bersih lhoo. Saat bel masuk berbunyi seluruh siswa siswi smeppassa jawara menuju kelapangan untuk melakukan kegiatan tersebut, sebelum memulai acara kita melakukan doa bersama terlebih dahulu setelah itu menyanyikan lagu kebanggaan smeppassa jawara yaitu lagu

Baca selengkapnya...
1000044977

KEGIATAN SENAM SMEPPASSA

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh HALO WARGA SMEPASSA, GIMANA KABARNYA NIH?SEMOGA SEHAT SELALU YA. Sabtu, 25 November 2023 adalah hari dimana adanya Sabtu sehat. Sabtu sehat yaitu ketika siswa siswi di adakan senam pagi, siswa siswi smepassa ketika sabtu sehat diwajibkan untuk membawa baju ganti untuk mengganti pakaian setelah senam. Sebelum senam di mulai, di adakan pemanasan

Baca selengkapnya...
1000040297

MOTIVASI PAGI JURNALISTIK

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh💕Selamat menunaikan ibadah sholat shubuh💕Jurnalistik Smeppassa Jawara 📚28 Oktober 2023 Kesehatan mental dipengaruhi oleh peristiwa dalam kehidupan yang meninggalkan dampak yang besar pada kepribadian dan perilaku seseorang. Peristiwa-peristiwa tersebut dapat berupa kekerasan dalam rumah tangga, pelecehan anak, atau stres berat jangka panjang. Jika kesehatan mental terganggu, maka timbul gangguan mental atau penyakit mental.

Baca selengkapnya...
IMG-20230315-WA0031

ACARA PERESMIAN JAS REMAS SMP NEGERI 1 PASIRIAN

 ASSALAMUALAIKUM WARAHMATULLAHI WABAROKATUH    Halo teman teman smeppasa!! Kalian tahu hari ini ada kegiatan apa di organisasi remas smeppasa?!   Bagi yang tidak tahu hari ini REMAS (Remaja masjid) SMP NEGERI 1 PASIRIAN , telah melaksanakan atau melakukan peresmian jas remas!  Wah , kelihatan sangat menarik yahh?!  Kalian pasti penasaran apa saja kegiatan tadi yang

Baca selengkapnya...