Hallo SMEPPASSA!
Pada tanggal 13 November 2023 SMP Negeri 1 Pasirian mengadakan acara pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) Periode 2023-2024. Acara ini dimulai dari pukul 8 pagi yaitu, setelah kegiatan upacara bendera dilaksanakan. Acara ini dihadiri oleh seluruh bapak ibu guru, siswa-siswi, serta pasangan calon ketua OSIS wakil ketua OSIS 1, 2, dan 3.
Acara dimulai dari pembukaan, yaitu menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan Mars SMP Negeri 1 Pasirian. Selanjutnya yaitu sambutan dari bapak kepala sesekoh, bapak Abu Saman M. Pd. Beliau menyampaikan dan berpesan agar siapapun yang menjadi pemenangnya nanti, agar selalu menjaga amanah dengan baik dan memimpin dengan bijaksana.
Selanjutnya siswa-siswi dipersilahkan untuk memasuki aula dan mencoblos kandidat yang mereka pilih. Setelah pemilihan selesai, acara dilanjutkan dengan pembukaan kotak suara dan penghitungan kotak suara, serta penentuan paslon mana yang akan menjadi ketua dan wakil ketua.
Setelah penghitungan suara di tentukan hasil yang diperolah dari paslon 1 adalah 481 suara, paslon 2 adalah 262 suara, dan paslon 3 adalah 68 suara. Bisa disimpulkan bahwa yang menjadi calon ketua OSIS dan calon wakil ketua OSIS dari pasangan calon nomor 1, yaitu Neola Salsabillah Jasmine dari kelas 8I dan Yeni Khurniasih dari kelas 8C.
“Saya merasa bersyukur serta bahagia. Dan alhamdulillah pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS dapat berlajan dengan lancar, saya berharap kedepannya saya dapat menjalankan amanah dengan baik.”
Begitulah pesan singkat yang disampaikan dari pasangan nomor urut 1 yang terpilih menjadi calon ketua dan wakil ketua OSIS.
Dengan pemilihan Ketua OSIS ini, diharapkan sekolah mendapatkan pemimpin yang tidak hanya memiliki kualitas kepemimpinan, tetapi juga empati terhadap kebutuhan dan aspirasi seluruh siswa. Proses ini tidak hanya mencetak pemimpin untuk masa kini, tetapi juga membentuk individu yang siap menghadapi tantangan di masa depan.
Pemilihan Ketua OSIS pada tanggal 13 November 2023 di SMP Negeri 1 Pasirian adalah contoh konkret bagaimana pendidikan bukan hanya tentang buku dan pelajaran, tetapi juga tentang membentuk karakter dan kepemimpinan. Semoga pemimpin terpilih dapat mengemban tanggung jawabnya dengan baik dan menginspirasi generasi siswa yang akan datang.
Penulis: Neola Salsabillah Jasmine/8I