30064eea6ef540cd41901cfc793f388e
Keutamaan Sholat Dhuha

Hii-!! Teman-teman SMEPPASSA

Gimana kabarnya hari ini? Semoga baik ya

Pada hari jumat ini di sekolah tercinta kita yaitu SMPN 1 PASIRIAN memulai kebiasaan baik yaitu dengan mengadakan sholat dhuha berjamaah dan istigosah gimana menurut kalian? Pasti senang dan bersemangat kan?

Mengenai sholat dhuha ada yang tau keistimewaan sholat dhuha?

Dilansir dari detik.com
Sholat dhuha adalah ibadah sunnah yang dikerjakan pagi hari. Waktu pengerjaan sholat dhuha dapat dilakukan setelah matahari terbit sampai menjelang waktu dhuhur.

Hadits tentang Keutamaan Sholat Dhuha
1. Dicukupi Kebutuhan Hidupnya
Dari Abu Darda, ia berkata bahwa Rasulullah SAW menjelaskan hadits Qudsi, Allah SWT berfirman:

يا ابنَ آدمَ اركعْ لي من أولِ النهارِ أربعَ ركَعاتٍ أكْفِكَ آخِرَه

Artinya: “Wahai anak Adam, rukuklah (sholatlah) karena Aku pada awal siang (sholat dhuha) empat rakaat, maka Aku akan mencukupi (kebutuhan)mu sampai sore hari.” (HR Tirmidzi)

2. Diampuni Dosanya
مَنْ حَافَظَ عَلَى شُفْعَةٍ الضُّحَى غُفِرَلَهُ ذُنُوْبَهُ وَ اِنْ كَانَتْ مِثْلُ زَبَدِ الْبَخْرِ

Artinya: “Barang siapa yang menjaga sholat dhuha, maka dosa dosanya akan diampuni walau sebanyak buih di lautan.” (HR Tirmidzi, Ibnu Majah, dan Ahmad)

3. Ibadah Bernilai Sedekah
Dari Abu Dzar, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda:

يُصْبِحُ علَى كُلِّ سُلَامَى مِن أَحَدِكُمْ صَدَقَةٌ، فَكُلُّ تَسْبِيحَةٍ صَدَقَةٌ، وَكُلُّ تَحْمِيدَةٍ صَدَقَةٌ، وَكُلُّ تَهْلِيلَةٍ صَدَقَةٌ، وَكُلُّ تَكْبِيرَةٍ صَدَقَةٌ، وَأَمْرٌ بالمَعروفِ صَدَقَةٌ، وَنَهْيٌ عَنِ المُنْكَرِ صَدَقَةٌ، وَيُجْزِئُ مِن ذلكَ رَكْعَتَانِ يَرْكَعُهُما مِنَ الضُّحَى

Artinya: “Setiap ruas dari anggota tubuh di antara kalian pada pagi hari, harus dikeluarkan sedekahnya. Setiap tasbih adalah sedekah, setiap tahmid adalah sedekah, setiap tahlil adalah sedekah, setiap takbir adalah sedekah, menyuruh kebaikan adalah sedekah, dan mencegah kemungkaran adalah sedekah. Dan semua itu dapat disepadankan dengan mengerjakan sholat dhuha dua rakaat.” (HR Muslim)

4. Amalan Sunah Cadangan pada Hari Hisab
Abu Hurairah meriwayatkan hadits, bahwa Nabi SAW bersabda:

إنَّ أوَّلَ ما يُحاسَبُ به العَبْدُ يَوْمَ القِيامةِ مِن عَمَلِه صَلاتُه، فإن صلَحَتْ فقدْ أَفلَحَ وأَنجَحَ، وإن فَسَدَتْ فقدْ خابَ وخَسِرَ، فإن انْتَقَصَ مِن فَريضتِه شيءٌ قالَ الرَّبُّ تَعالى: انْظُروا هلْ لعَبْدي مِن تَطَوُّعٍ، فُيُكَمَّلُ بها ما انْتَقَصَ مِن الفَريضةِ، ثُمَّ يكونُ سائِرُ عَمَلِه على ذلك

Artinya: “Sesungguhnya yang pertama kali dihisab pada diri hamba pada hari kiamat dari amalannya adalah sholatnya. Apabila benar (sholatnya) maka ia telah lulus dan beruntung, dan apabila rusak (sholatnya) maka ia akan kecewa dan rugi. Jika terdapat kekurangan pada sholat wajibnya, maka Allah berfirman, ‘Perhatikanlah, jikalau hamba-Ku mempunyai sholat sunnah maka sempurnakanlah dengan sholat sunnahnya sekadar apa yang menjadi kekurangan pada sholat wajibnya. Jika selesai urusan sholat, barulah amalan lainnya.” (HR An-Nasa’i, Abu Dawud, Tirmidzi, dan Ibnu Majah)

5. Dibangunkan Istana di Surga
Hadits keutamaan sholat dhuha lainnya berasal dari Anas bin Malik yang mengatakan bahwa Rasulullah SAW bersabda,

مَن صلَّى الضّحى ثِنْتَيْ عشرة ركعة بَنى الله له قَصرا من ذَهب في الجنَّة

Artinya: “Barang siapa sholat dhuha dua belas rakaat, maka Allah akan membangun baginya istana dari emas di surga.” (HR Tirmidzi dan Ibnu Majah)

MasyaAllah, alhamdulillah sekolah kita menggerakkan para murid muridnya untuk melaksanakan sholat dhuha setiap hari jumat sebelum memulai pelajaran sehingga murid murid smeppassa mendapatkan pahala dan membuat karakter baru bagi siswa siswi smeppassa

Penulis : Viona Avrenita/9A

Nyalanesia bekerja sama dengan ribuan guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun jembatan literasi agar setiap anak punya kesempatan untuk mewujudkan mimpi.

Pendidikan adalah alat untuk melawan kemiskinan dan penindasan. Ia juga jembatan lapang untuk menuju rahmat Tuhan dan kebahagiaan.

Mendidik adalah memimpin,
berkarya adalah bernyawa.

Nyalanesia bekerja sama dengan ribuan guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun jembatan literasi agar setiap anak punya kesempatan untuk mewujudkan mimpi.

Pendidikan adalah alat untuk melawan kemiskinan dan penindasan. Ia juga jembatan lapang untuk menuju rahmat Tuhan dan kebahagiaan.

Mendidik adalah memimpin,
berkarya adalah bernyawa.

Artikel Terkait

20230621_084918-4

CLASSMEETING DAY 3

HALLO SMEPPASSA! Setelah ujian akhir semester berakhir SMP Negeri 1 Pasirian mengadakan kegiatan classmeeting, acara tersebut bermaksud untuk menggali potensi siswa terutama dalam bidang olahraga. Acara classmeeting kali ini diadakan selama 3 hari berturut-turut dimulai pada tanggal 19 sampai dengan 21 Juni 2023. Hari ini tanggal 21 Juni 2023 adalah hari terakhir dalam acara classmeeting,

Baca selengkapnya...
IMG-20230711-WA0003

TIPS KEMBALI KE RUMAH SETELAH GEMPA

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh⛑️Interarma Caritas⛑️ Gempa bumi adalah getaran atau getar-getar yang terjadi di permukaan bumi akibat pelepasan energi dari dalam secara tiba-tiba yang menciptakan gelombang seismik. Gempa Bumi biasa disebabkan oleh pergerakan kerak bumi (lempeng Bumi). Berikut ini adalah tips kembali kerumah setelah gempa1. Pastikan Anda aman ketika kembali memasuki rumah.Sebelum Anda berpikir bergegas untuk

Baca selengkapnya...
whatsapp-image-2022-05-03-at-22-04-00-6271495bef62f63e2726a512

MEMPERINGATI HARI PENDIDIKAN NASIONAL

halo warga Smeppassa, kalian tahu tidak bahwa besok tanggal 2 mei 2023 menempati hari Selasa kita memperingati hardiknas atau sering kita sebut (hari pendidikan nasional). Hari Selasa besok kita baru pertama kali masuk sekolah bukan setelah liburan ramadhan dan hari raya idul Fitri. Nah maka dari itu bertepatan dengan hari pertama kita masuk sekaligus kita

Baca selengkapnya...
IMG-20230628-WA0005

TIPS MENJAGA KESEHATAN MENTAL

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh⛑️Interarma Caritas⛑️ Kesehatan mental adalah kondisi dimana seseorang memiliki kesejahteraan yang terlihat dari dirinya yang mampu menyadari potensinya sendiri, memiliki kemampuan untuk mengatasi tekanan hidup dan normal di setiap situasi dalam kehidupan, mampu bekerja secara produktif dan menghasilkan, serta mampu memberikan kontribusi kepada komunitasnya. Menurut Federasi Kesehatan Mental Dunia (World Federation for Mental

Baca selengkapnya...
20230208_211158

INDONESIA PERINGKAT KE-62 DARI 70 NEGARA

Tanggal 17 Mei setiap tahun masyarakat Indonesia memperingati Hari Buku Nasional atau harbuknas. Tanggal 17 Mei dipilih karena bertepatan dengan momen berdirinya Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, yaitu pada 17 Mei 1980. Harbuknas diperingati sejak tahun 2002, atau dua dekade sejak dicetuskan Bapak Malik Fadjar, Menteri Pendidikan era Kabinet Gotong Royong.Hari nasional tersebut ditetapkan sebagai momen

Baca selengkapnya...