AJANG PENAMBAH KEAKRABAN SISWA ANTAR KELAS; CLASSMEET

Halo sobat SMEPPASSA, Bagaimana kabarnya hari ini? Gimana nih classmeet di smeppassa? Seru yaa pastinya.

Classmeet hari pertama di Smeppassa, dibuka dengan senam pagi yang terdiri dari pemanasan, gerakan inti dan pendinginan. Dilanjut dengan mini soccer dan tebak gambar. Lalu, waktu pelaksanaannya kapan? Mini soccer dan tebak gambar sama-sama dimulai pada 08.00 WIB. Tebak gambar terdapat 3 sesi yaitu penyisihan, semi final dan final. Terdapat 3 ruangan bagi tebak gambar yang terletak didekat lapangan sepak bola. Ruangan yang digunakan adalah kelas 7g, 7h dan 7i. Ketiga kelas tersebut digunakan untuk babak penyisihan tebak gambar, di babak semi final hanya menggunakan 7h dan 7i sedangkan babak final hanya menggunakan 7h. Di babak penyisihan 1 ruangan diisi dengan 3 tim, semi final diisi dengan 2 tim dan final 3 tim dalam satu ruangan. Dalam perlombaan ini semua kelas 7 sampai 8 mengikutinya, totalnya 18 kelas.

Di hari pertama ini juga terdapat lomba menghias puding yang diikuti oleh bapak ibu guru SMP Negeri 1 Pasirian dan TK Dharma Wanita. Puding dihias secantik mungkin dengan hiasan bunga yang berwarna warni, lomba ini di sponsori langsung oleh PT Forisa Nusa Persada. Berbeda dengan mini soccer, yang hanya diikuti kelas putra. Mini soccer hari pertama adalah babak penyisihan.

Di hari kedua, mini soccer memasuki babak semi final dimana pada hari ini adalah penentuan siapa saja yang akan memasuki babak final dan menempati juara 1, 2 dan 3. Mini soccer ini juga mendapat sponsor langsung dari By sport. Id. Di perlombaan mini soccer ini semua kelas dari kelas 7 sampai kelas 8 ikut hadir di lapangan mulai dimulai nya mini soccer sampai akhir sebagai bentuk support mereka. Mini soccer ini tidak kalah seru dengan menghias puding dan tebak gambar walau hanya kelas putra yang mengikutinya.

Hari ketiga, 15 Juni 2022. Semua lomba telah usai terkecuali mini soccer yang saat ini memasuki babak final. Di hari ketiga sekaligus penutupan classmeet ini terdapat hal yang menarik, dimana terdapat pertandingan SMEPPASSA Teachers VS Alumni kelas 9 dari SMEPPASSA. Walaupun kelas 9 sudah lulus dan akan melanjutkan ke tingkat pendidikan yang lebih tinggi, kelas 9 juga tetap dapat mengikuti classmeet ini. Tentunya hanya beberapa yang terpilih ya! Pertandingan ini dimulai dari pukul 07:30 sampai 08:00 WIB. Barulah setelah selesai, babak final mini soccer SMEPPASSA 2022 dimulai. Di babak final ini, tim yang berhasil memasuki final mendapat tentu mendapat dukungan dari alumni kelas 9 yang juga ikut menonton dan mensupport acara. Selain perlombaan mini soccer, kelas kelas yang men support juga mendapat hadiah lho bila masuk nominasi supporter terheboh! Penilaiannya yaitu kekompakan masing masing kelas, kebersihan, kesopanan serta ketertiban saat menonton acara dari awal sampai akhir.

Di akhir acara sekaligus pengumuman pemenang juga terdapat panggung gembira lho! Siswa siswi yang ingin menunjukkan bakat yang dimilikinya dipersilakan untuk tampil di atas panggung gembira ini. Bermacam macam yang ditampilkan, mulai dari tari tarian dan menyanyi solo yang dibawakan langsung oleh siswa siswi SMEPPASA. Membaca dari artikel ini saja kelihatan seru, apalagi merasakan secara langsung ya, kira kira ada keseruan apalagi ya di SMEPPASSA? Ditunggu yuk!

Nyalanesia bekerja sama dengan ribuan guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun jembatan literasi agar setiap anak punya kesempatan untuk mewujudkan mimpi.

Pendidikan adalah alat untuk melawan kemiskinan dan penindasan. Ia juga jembatan lapang untuk menuju rahmat Tuhan dan kebahagiaan.

Mendidik adalah memimpin,
berkarya adalah bernyawa.

Nyalanesia bekerja sama dengan ribuan guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun jembatan literasi agar setiap anak punya kesempatan untuk mewujudkan mimpi.

Pendidikan adalah alat untuk melawan kemiskinan dan penindasan. Ia juga jembatan lapang untuk menuju rahmat Tuhan dan kebahagiaan.

Mendidik adalah memimpin,
berkarya adalah bernyawa.

Artikel Terkait

c2dee63995371018e7781ea381e7e0de

5 Cara Mencegah Banjir

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh   hi-! warga SMEPPASSA JAWARA   Bagaimana kabarnya hari ini? semoga sehat selalu yaa. Akhir-akhir ini musim hujan, jika hujan terus-menerus bisa berakibat banjir.   Kalian pasti sudah tau kan mengenai bencana banjir? dengan cara apa kita dapat mencegah banjir? yuk simak cara-cara berikut ini!   5 Cara Mencegah Banjir   1.

Baca selengkapnya...
1000040297

MOTIVASI PAGI JURNALISTIK

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh💕Selamat menunaikan ibadah sholat shubuh💕Jurnalistik Smeppassa Jawara 📚28 Oktober 2023 Kesehatan mental dipengaruhi oleh peristiwa dalam kehidupan yang meninggalkan dampak yang besar pada kepribadian dan perilaku seseorang. Peristiwa-peristiwa tersebut dapat berupa kekerasan dalam rumah tangga, pelecehan anak, atau stres berat jangka panjang. Jika kesehatan mental terganggu, maka timbul gangguan mental atau penyakit mental.

Baca selengkapnya...
IMG-20230210-WA0002

PERBUATAN BAIK YANG SEDERHANA TERHADAP ORANG TUA

Hai semua, semoga hari yang kita lalui bersama ini dapat membawa manfaat bagi kita semua. Kali ini kita akan membagikan tips berbuat baik kepada orang tua. Orang tua adalah ayah dan ibu yang bertanggung jawab atas pendidikan anak dan segala aspek kehidupannya sejak anak masih kecil hingga mereka dewasa. Kali ini kita akan berbagi tips sederhana

Baca selengkapnya...
20230620_093512

DAY 2 CLASSMEETING SMEPPASSA

Halo sobat smeppassa 👋 Ada kabar terbaru nih dari smeppassa , yaitu mengenai day 2 Classmeeting dismeppassa , lalu ada apa aja ya dalam day 2 Classmeeting smeppassa ??Yuk mari kita baca bersama-sama . Jadi pada day 2 Classmeeting kali ini dengan tanggal 20 Juni 2023 ada banyak keseruan loh , kegiatan Classmeeting pada hari

Baca selengkapnya...
IMG-20230518-WA0004

PUNCAK HUT SMP NEGERI 1 PASIRIAN KE-45

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.   Hallo Smeppassa!!!   Pada hari Rabu tanggal 17 Mei 2023 di SMP Negeri 1 PASIRIAN ada acara puncak HUT yang ke-45. Acara ini sangat seru dan meriah sekali loh,kalian sudah baca ceritanya belum??kalau belum baca ceritanya yuk.   Pada pagi hari itu acara tersebut dimulai. Acara yang pertama yaitu sambutan dari

Baca selengkapnya...